Jambi – Kepala Balai Jalan Pelaksanaan Jalan Nasional IV Jambi, Junaidi memastikan jalur mudik lebaran yang melewati Palembang-Jambi dan Jambi-Padang atau Jambi-Riau dalam kondisi sudah ok. Untuk memberikan kenyamanan bagi pengendara yang mudik, Kementerian PU juga akan mendirikan posko mudik di beberapa titik.
BACA JUGA: Kementerian PU: Jalur Mudik Lebaran di Jambi Sudah OK!
Junaidi dalam rakor Pemantauan kesiapan infrastruktur jalan dan jembatan untuk jalur lebaran 2018, Rabu pagi menjelaskan pihaknya akan mendirikan sedikitnya tujuh posko mudik yang melibatkan sejumlah kontraktor jalan wilayah tersebut. Posko itu, kata dia, sebagai tempat istirahat pengendara yang didesain dengan sangat nyaman.

“Nanti kita sediakan toilet, makanan ringan dan minuman,”ujarnya.
BACA JUGA: Balai Jalan Petakan Jalur Rawan di Jambi, Ini Lokasinya..
Ia mengatakan posko-posko tersebut tersebar sepanjang jalan lintas tengah mulai dari perbatasan Musi Rawas, Sarolangun, Bangko, Bungo dan Batas Sumbar. Kemudian jalur lintas Timur mulai dari batas Sumsel, Jambi hingga batas Pekanbaru.
“Posko ini bisa menjadi tempat istirahat yang nyaman bagi masyarakat yang mudik. Kita juga bekerjasama dengan Polda, Jasa Raharja ataupun pihak lainnya untuk memberikan fasilitas yang baik bagi pemudik yang melintas,”jelasnya. (akn)